Bhabinkamtibmas dan Kapospol TPI Banjar Raya Hadiri Kegiatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2024 di Pelabuhan Perikanan Banjarmasin

test

Bhabinkamtibmas dan Kapospol TPI Banjar Raya Hadiri Kegiatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2024 di Pelabuhan Perikanan Banjarmasin

Rum
Jumat, 26 Januari 2024

 



 

MEDIAWARTA.NET, Banjarmasin,  - Bhabinkamtibmas Polsek KPL Bripka Noor Ajiansyah, SH bersama Kapospol Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Banjar Raya, Kompol Boma Wedhayanto, P., S.E., S.I.K, melalui Aipda Fahruzaini, menghadiri kegiatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1445 H / 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kantor UPTD Pelabuhan Perikanan Banjarmasin pada Kamis, 25 Januari 2024.

 

Kegiatan ini diisi oleh Ustad Guru Ahmad Fadliani sebagai penceramah dan Ustad Ridwan sebagai qori. Acara ini dihadiri oleh sekitar 60 orang yang terdiri dari pegawai Kantor UPTD Pelabuhan Perikanan Banjarmasin dan masyarakat sekitar Pelabuhan TPI Banjar Raya.

 

"Kami mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan dan peringatan atas peristiwa Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW. Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT," ujar Bripka Noor Ajiansyah.


 

Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara aparat kepolisian dengan masyarakat sekitar Pelabuhan TPI Banjar Raya. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat mempererat hubungan dan kerjasama antara aparat kepolisian dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.(ocan)

Related Posts